Kana News

Jauh di Mata, Dekat di Berita

Kepala MTs Muhammadiyah Tolada Resmi Dilantik,  Andi Lalak: Jadilah Teladan Terbaik Buat Siapapun

ByRedaksi

Jan 18, 2025
Bagikan :

Luwu Utara, kananews.net

Kepala Madrasah Tsanawiyah Pesantren Darul Arqam Muhammadiyah Tolada menggelar Pelantikan dan Serah Terima jabatan kepada Muh. Ardi, S.Pd. selaku kepala Madrasah Tsanawiyah Tolada Masa Jabatan 2025-2029,Pelantikan dan Serah Terima jabatan tersebut digelar pada Sabtu (18/1/24/5)

Ustadz Andi Lalak, selaku wakil Ketua PDM Luwu Utara dalam sambutannya menuturkan: Jadilah teladan terbaik buat siapa pun, terutama untuk peserta didik kita. Yakinilah bahwa tempat kita mengabdi di Amal Usaha Muhammadiyah adalah jalan menuju surga.
“Kita jangan pernah berhenti untuk tujuan kebaikan.”
Hal tersebut ditegaskan oleh Ustadz Supari,
“Saya harapkan komitmen ber-Muhammadiyah di Pesantren Darul Arqam Muhammadiyah Tolada, Hidupkan Al-Islam Kemuhammadiyahan (AIK) di berbagai kegiatan. Selamat dan sukses kepada Ustadz Muh. Ardi, S.Pd sebagai Kepala MTs Tolada Pesantren Darul Arqam Muhammadiyah Tolada masa jabatan 2025-2029.”

Ustadz Nasri, Ketua Majelis Dikdasmen PDM Luwu Utara: “Silaturahmi dan komunikasi adalah kunci sukses untuk menjadi pemimpin yang terbaik.
“Semoga pelantikan Kepala MTs Tolada yang baru adalah diridhoi dan dilindungi oleh Allah SWT.”

Pelantikan ini dihadiri oleh Ketua Komite Pesantren Darul Arqam Muhammadiyah Tolada, Ketua PCM Malangke, Ketua Dikdasmen PDM Luwu Utara, Wakil Mudir Pesantren Darul Arqam Muhammadiyah Tolada, para Guru dan Pembina Pesantren Darul Arqam Muhammadiyah Tolada.

Hal tersebut Berdasarkan SK PDM Luwu Utara Nomor: 75/KEP/III.0/H/2025 tentang Pengangkatan Kepala Madrasah Tsanawiyah Tolada Masa Jabatan 2025-2029 adalah Muh. Ardi, S.Pd.
lilahirkan di Makitta, 12 September 2002 dengan beranggotakan NBM 1541 807.

Beliau adalah alumni Pendidikan Ulama Tarjih Unismuh Makassar dan Prodi Bimbingan Konseling Pendidikan Islam Universitas Muhammadiyah Makassar.

By Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *