Kedapatan Mengkonsumsi Minuman Keras, Kombes Budhi Haryanto: Ini Kesempatan Terakhirmu!

ByBiccu 99

Okt 17, 2022
Bagikan :

Makassar, kananews.net – Isak tangis puluhan orang tua pecah saat Kapolrestabes Makassar Kombes Budhi Haryanto, meminta 77 anak muda yang diringkus saat hendak melakukan pesta miras.

Bukan hanya orang tua yang meneteskan air mata melainkan anak muda tersebut juga terlihat menangis menyesali perbuatannya. Para anak muda itu mendatangi orang tuanya yang duduk tepat di samping barisan mereka.

“Pandang itu orang tuanya, orang tua kalian pengen melihat kalian menjadi orang baik, harapan kalian masih panjang,” ujar Budhi kepada para anak muda itu Senin (17/10/2022), yang dilansir dari fajar.co.id

Lebih lanjut Budhi menegaskan, Saya tidak ingin lagi mengetahui dan melihat dari 77 anak muda tersebut melakukan tindak kejahatan.

“Jadi, kalau setelah ini tidak ada lagi saya lihat ada minum-minuman, minum minuman keras, mabuk, berantem, tidak ada lagi!,” tegas orang nomor satu di Polrestabes Makassar itu.

Budhi menambahkan, dirinya terakhir kali memberikan kesempatan kepada puluhan anak muda tersebut. Hal itu dikarenakan melihat orang tua mereka, harapan para orang tua kepada anak-anaknya.

“Kalau setelah ini masih ada dilakukan saya akan proses. Gak ada ampun lagi, ini kesempatan terakhir kalian untuk berubah lebih baik. Sanggup?,” lanjutnya.

Puluhan anak muda itu serentak menyanggupi permintaan Kapolrestabes Makassar dengan kompak. Secara serentak, mengatakan sanggup atas permintaan tersebut.

“Setelah ini, kalian minta maaf sama orang tua kalian. Saya mau lihat. Saya kasih kesempatan, kalian temui orang tua kalian, minta maaf!,” tegasnya.