Mantapkan Persiapan Wisuda, PontrenMu Balebo Lakukan Rakoor Dengan Orang Tua Santri

ByTS80

Mar 25, 2022
Bagikan :

Luwu Utara, kananews.net – Dua bulan menjelang persiapan Wisuda Santri Tahfidz dan Penamatan, Pimpinan Pesantren Darul Arqam Muhammadiyah Balebo melakukan rapat koordinasi dengan seluruh orang tua santri dilaksanakan di Pesantren Darul Arqam Muhammadiyah Balebo pada Jumat (25/3/22).

Mudir Pesantren, Untung Sunardi dalam sambutannya menyampaikan bahwa rapat koordinasi ini sebagai ajang dalam mempererat tali silaturrahim.

Beliau juga menambahkan bahwa untuk memantapkan persiapan wisuda dan penamatan dilakukan rapat koordinasi ini.

Terakhir, beliau sangat berharap agar para orang tua santri untuk ikut andil maju dan mundurnya pesantren.

Selain itu, Rusman selaku Sekretaris Pesantren dalam penyampaiannya mengutip dari program Pemerintah Daerah Luwu Utara yaitu satu desa satu orang tahfidz.

Pelaksanaan Wisuda dan Penamatan rencananya akan dilaksanakan tanggal 12 Mei 2022 yang berlokasi di Pesantren Darul Arqam Muhammadyah Balebo.

Diperkirakan orang yang akan hadir sekitar seribu orang baik santri, guru dan pembina, pimpinan pondok, seluruh kepala desa dan camat se Kab. Luwu Utara. (*)

(isp/PontrenMu Balebo)

By TS80