Kananews.net-Pelatikan pengurus kesatuan aksi mahasiswa muslim indonesia (KAMMI) 2022/2023 yang dilaksanakan di gedung KNPI kota Makassar pada Minggu, 30 Januari 2022.
Kegiatan pelantikan yang juga merupakan serah jabatan dari ketua umum sebelumnya (M.Ilham) ke ketua umum selanjutnya (Rafidatul Jannah)
Dalam sambutannya ketua umum KAMMI daerah Makassar menyampaikan agar kepengurusan kedepannya bisa lebih berinovasi dalam organisasi KAMMI dan juga bisa lebih memahami tujuan dan peran kita dalam organisasi ini
“Pelantikan ini jangan hanya dijadikan sebagai ajang estafet kepemimpinan atau hanya meneruskan kepengurusan yang lama, tetapi harus juga bisa menjadi ajang memunculkan inovasi baru” ungkap agung
Dalam organisasi layaknya anggota tubuh, ada yang menjadi kepala, ada yang menjadi tangan dan ada yang menjadi mata, jadi semua harus mengambil peran masing-masing lanjutnya
Rafidatul Jannah selaku ketua umum yang baru saja terlantik juga menyampaikan harapan yg besar terkhusus kepada seluruh jajaran pengurus KAMMI Komisariat Alfurqan
“Semoga kepengurusan kedepannya kita bisa menjalankan roda organisasi dengan baik dan saatnya kartini muda mengambil perannya”